Bangun Sinergi Pemuda dan TNI, Dandim 0104/Atim Terima Audiensi SEMMI Kota Langsa
RajaNews.Xyz | Kota Langsa – Komandan Kodim 0104/Aceh Timur Letkol Inf Novi Widyanto, S.E. menerima audiensi dari Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI) Kota Langsa dalam suasana penuh keakraban dan semangat kolaboratif di Makodim 0104/Atim, Gampong Payabujok Seuleumak, Kecamatan Langsa Baro, Kota Langsa, pada Jum’at (11/07/2025).
Audiensi tersebut turut dihadiri oleh Pasiops Kodim 0104/Atim Kapten Inf Irwansyah, Pasipers Kodim 0104/Atim Kapten Inf Said Muhammad, serta Ketua SEMMI Kota Langsa Muhammad Reza beserta jajaran. Pertemuan ini menjadi ruang silaturahmi sekaligus diskusi terbuka antara jajaran Kodim dan perwakilan mahasiswa untuk mendorong peran aktif pemuda dalam pembangunan daerah serta penguatan nilai-nilai kebangsaan.
Dalam suasana yang hangat, Dandim 0104/Atim menyampaikan apresiasinya atas kunjungan SEMMI sebagai bentuk kepedulian generasi muda terhadap peran TNI di wilayah.
“Saya menyambut baik audiensi ini sebagai bagian dari membangun komunikasi yang positif antara TNI dan mahasiswa. SEMMI sebagai bagian dari elemen pemuda memiliki peran penting dalam menjaga nilai-nilai persatuan serta mendukung pembangunan, terutama dalam menciptakan suasana kondusif di wilayah Kota Langsa,” ujar Letkol Inf Novi Widyanto.
Lebih lanjut, Dandim menegaskan pentingnya sinergi lintas elemen dalam menjaga keutuhan bangsa dan negara di tengah dinamika zaman yang terus berkembang.
“TNI tidak bisa berjalan sendiri. Kita membutuhkan dukungan dari seluruh komponen masyarakat, termasuk mahasiswa, untuk bersama-sama menjaga kedaulatan dan keamanan wilayah,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua SEMMI Kota Langsa, Muhammad Reza, mengungkapkan rasa hormat dan terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh Dandim beserta jajaran.
“Kami mengucapkan terima kasih atas kesempatan ini. SEMMI berkomitmen untuk terus menjadi mitra strategis TNI dalam menanamkan nilai-nilai nasionalisme di kalangan pemuda, serta turut aktif dalam kegiatan sosial kemasyarakatan di Kota Langsa,” ucapnya.
Pertemuan tersebut ditutup dengan semangat untuk menjalin kerjasama lebih erat di berbagai bidang, seperti pembinaan ideologi Pancasila, kegiatan sosial, hingga program penguatan wawasan kebangsaan yang melibatkan mahasiswa.
Dengan pertemuan ini, diharapkan tercipta jembatan komunikasi yang kokoh antara generasi muda dan institusi TNI demi terwujudnya Langsa yang aman, maju, dan berwawasan kebangsaan.
Pimpinan Redaksi
(Said Yan Rizal)